Tidak ada balasan bagi kebaikan kecuali kebaikan pula

Sabtu, 25 Juli 2020

Hati-Hati Melakukan Maksiat di bulan-bulan Ini Dosanya Berlipat! Yuk Cek Makna Kesucian Dari Bulan-Bulan Haram (Asyhurul Hurum)

Juli 25, 2020 Posted by Abi Reza No comments

Gambar: https://bit.ly/2jVPlKG


Oleh:Tengku Azhar, S.Sos.I

Allah subhanahu wa Ta’ala berfirman:


 إِنَّ عِدَّةَ الشُّهُورِ عِنْدَ اللَّهِ اثْنَا عَشَرَ شَهْرًا فِي كِتَابِ اللَّهِ يَوْمَ خَلَقَ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضَ مِنْهَا أَرْبَعَةٌ حُرُمٌ ذَلِكَ الدِّينُ الْقَيِّمُ فَلَا تَظْلِمُوا فِيهِنَّ أَنْفُسَكُمْ وَقَاتِلُوا الْمُشْرِكِينَ كَافَّةً كَمَا يُقَاتِلُونَكُمْ كَافَّةً وَاعْلَمُوا أَنَّ اللَّهَ مَعَ الْمُتَّقِين


“Sesungguhnya bilangan bulan-bulan di sisi (hukum) Allah ialah dua belas bulan, (yang telah ditetapkan) dalam Kitab Allah semasa Ia menciptakan langit dan bumi, di antaranya empat bulan yang dihormati. Ketetapan yang demikian itu ialah agama yang betul lurus, maka janganlah kamu menganiaya diri kamu dalam bulan-bulan yang dihormati itu (dengan melanggar laranganNya); dan perangilah kaum kafir musyrik seluruhnya sebagaimana mereka memerangi kamu seluruhnya; dan ketahuilah sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang bertaqwa.” (At Taubah:36)

Tafsir Ayat

Pada ayat ini Allah menerangkan bahwa Dia telah menetapkan bilangan bulan itu dua belas semenjak Dia menciptakan langit dan bumi. Yang dimaksud dengan bulan di sini ialah bulan Qamariah karena dengan perhitungan Qamariah itulah Allah menetapkan waktu untuk mengerjakan ibadah yang fardhu dan ibadah yang sunnah dan beberapa ketentuan lainnya.

Maka menunaikan ibadah haji, puasa, ketetapan mengenai iddah wanita yang diceraikan dan masa menyusui ditentukan dengan bulan Qamariah bukan Syamsiah.

Di antara bulan-bulan yang dua belas itu ada empat bulan yang ditetapkan sebagai bulan haram yaitu bulan Dzulqa’dah, Dzulhijjah, Muharam dan Rajab. Keempat bulan itu harus dihormati dan pada waktu itu tidak boleh melakukan peperangan. Ketetapan ini berlaku pula dalam syariat Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail sampai kepada syariat yang dibawa oleh Nabi Muhammad Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam.

Kalau ada yang melanggar ketentuan ini maka pelanggaran itu bukanlah karena ketetapan itu sudah berubah, tetapi semata-mata karena menuruti kemauan hawa nafsu sebagaimana yang telah dilakukan oleh kaum musyrikin. Biasanya orang-orang Arab amat patuh kepada ketetapan ini sehingga apabila seseorang terbunuh saudaranya atau bapaknya lalu ia bertemu dengan pembunuhnya pada salah satu bulan haram ini dia tidak akan berani menuntut balas, karena menghormati bulan haram itu.

Padahal orang Arab sangat terkenal semangatnya untuk menuntut bela dan membalas dendam. Itulah ketetapan yang harus dipenuhi karena pelanggaran terhadap ketentuan ini sama saja dengan menganiaya diri sendiri karena Allah telah memuliakan dan menjadikannya bulan-bulan yang harus dihormati. Kecuali kalau kita dikhianati atau diserang pada bulan haram itu maka dalam hal ini wajib mempertahankan diri dan membalas kejahatan dengan kejahatan pula sebagaimana tersebut dalam firman Allah Subhanahu wa Ta’ala yang Artimya:

“Mereka bertanya kepadamu tentang berperang pada bulan haram, katakanlah: “Berperang pada bulan itu adalah dosa besar tetapi menghalangi (manusia) dari jalan Allah, kafir kepada Allah, (menghalangi masuk) Masjidil Haram dan mengusir penduduknya dari sekitarnya lebih besar (dosanya) di sisi Allah. Dan membuat fitnah lebih besar (dosanya) daripada membunuh.” Mereka tidak henti-hentinya memerangi kamu sampai mereka (dapat) mengembalikan kamu dari agamamu (kepada kekafiran)”. (QS. Al-Baqarah: 217)

Pada ayat ini Allah memerintahkan kepada kaum Muslimin supaya memerangi kaum musyrikin karena mereka memerangi kaum Muslimin. Mereka memerangi kaum Muslimin bukan karena balas dendam, atau fanatik kesukuan atau merampas harta benda sebagaimana biasa mereka lakukan di masa yang lalu terhadap kabilah lain, tetapi maksud utama adalah menghancurkan agama yang dibawa oleh Nabi Muhammad dan memadamkan cahayanya.

Maka wajiblah bagi setiap muslim bangun serentak memerangi mereka sampai agama Islam itu tegak dan agama mereka hancur binasa. Hendaklah ditanamkan ke dalam dada setiap muslim semangat jihad yang berkobar-kobar serta tekad dan keyakinan bahwa mereka pasti menang karena Allah selamanya menolong orang-orang yang bertakwa kepada-Nya.

Definisi Asyhurul Hurum (Bulan-Bulan Yang Dihormati)

Ibnu Jarir Ath-Thabari –rahimahullah– meriwayatkan melalui sanadnya, dari Ibnu Abbas –radhiyallahu anhu– sehubungan dengan pengagungan Allah terhadap kesucian bulan-bulan ini, beliau berkata, “Allah Ta’ala telah menjadikan bulan-bulan ini sebagai (bulan-bulan yang) suci, mengagungkan kehormatannya dan menjadikan dosa yang dilakukan pada bulan-bulan ini menjadi lebih besar dan menjadikan amal shalih serta pahala pada bulan ini juga lebih besar.”

Orang-orang Arab pada masa Jahiliyah mengharamkan (mensucikan) bulan ini, mengagungkannya serta mengharamkan peperangan pada bulan-bulan ini. Imam Ibnu Katsir –rahimahullah– mengatakan, “Bulan-bulan yang diharamkan (disucikan) itu hanya ada empat. Tiga bulan secara berurutan dan satu bulannya berdiri sendiri (tidak berurutan) lantaran adanya manasik Haji dan Umrah.

Maka, ada satu bulan yang telah diharamkan (disucikan) yang letaknya sebelum bulan-bulan Haji, yaitu bulan Dzulqa’dah, karena ketika itu mereka menahan diri dari perang. Sedangkan bulan Dzulhijah diharamkan (disucikan) karena pada bulan ini mereka pergi menunaikan ibadah Haji, dan pada bulan ini mereka menyibukkan diri dengan berbagai ritual manasik Haji.

Sebulan setelahnya, yaitu bulan Muharram juga disucikan karena pada bulan ini mereka kembali dari Haji ke negeri asal mereka dengan aman dan damai. Adapun bulan Rajab yang terletak di tengah-tengah tahun diharamkan (disucikan) karena orang yang berada di pelosok Jazirah Arabia berziarah ke Baitul Haram. Mereka datang berkunjung ke Baitul Haram dan kembali ke negeri mereka dengan keadaan aman.”

Beberapa Keberkahan Dan Keutamaan Bulan-Bulan Haram

Telah dijelaskan di muka mengenai kemuliaan bulan-bulan haram ini atas bulan-bulan lainnya, serta agungnya kesucian bulan-bulan haram ini. Maka sekarang, penulis akan memaparkan beberapa keutamaan dan keberkahan yang terkandung dalam setiap bulan haram (yang disucikan) ini.

1. Bulan Dzulqa’dah

Dia merupakan salah satu bulan Haji (asyhurul hajji) yang dijelaskan oleh Allah dalam friman-Nya:

“(Musim) Haji adalah beberapa bulan yang dimaklumi…” (QS.Al-Baqarah:197)

Asyhurun ma’luumaat (bulan-bulan yang dikenal) merupakan bulan yang tidak sah ihram Haji kecuali pada bulan-bulan ini (asyhurun ma’luumaat) menurut pendapat yang shahih. (lihat Tafsir Ibnu Katsir).

Dan yang dimaksud dengan bulan-bulan Haji (asyhurul hajji) adalah bulan Syawal, Dzulqa’dah dan sepuluh hari dari bulan Dzulhijjah. Diantara keistimewaan bulan ini, bahwa empat kali ‘Umrah Rasulullah shalallahu ‘Alaihi Wassalam terjadi pada bulan ini, hal ini tidak termasuk ‘Umrah beliau yang dibarengi dengan Haji, walaupun ketika itu beliau Shalallahu ‘Alaihi Wassalam berihram pada bulan Dzulqa’dah dan mengerjakan ‘Umrah tersebut di bulan Dzulhijjah bersamaan dengan Hajinya. (Lathaa if al Ma’aarif, karya Ibnu Rajab; Zaadul Ma’aad).

Ibnul Qayyim menjelaskan pula bahwa ‘Umrah di bulan-bulan Haji setara dengan pelaksanaan Haji di bulan-bulan Haji. Bulan-bulan haji dikhususkan oleh Allah dengan ibadah Haji, dan Allah menjadikan bulan-bulan ini sebagai waktu pelaksanaannya. Sementara ‘Umrah merupakan Haji kecil, maka waktu yang paling utama untuk ‘Umrah adalah pada bulan-bulan Haji. Sedangkan Dzulqa’dah berada di tengah-tengah bulan Haji tersebut.

2. Bulan Dzulhijjah

Diantara beberapa keutamaan dan keberkahan bulan ini, bahwa seluruh manasik Haji dilakukan pada bulan ini. Kesemuanya itu merupakan syi’ar-syi’ar yang besar dari berbagai syi’ar Islam. Terdapat di dalamnya, sepuluh hari pertama yang penuh dengan keberkahan dan keutamaan, lalu tiga hari berikutnya merupakan hari-hari tasyriq yang agung. (sebagaimana yg dijelaskan pada artikel khusus tentang bulan Dzulhijjah, keutaman sepuluh hari pertama Dzulhijjah).

3. Bulan Muharram

Di antara keutamaan dan keberkahan bulan ini, sebagaimana yang tercantum dalam Shahih Muslim dari Abu Hurairah radhiallahu anhu, ia berkata, “Rasulullah SAW bersabda:

“Puasa yang paling utama setelah Ramadhan adalah (puasa yang jatuh pada) bulan Allah, (yaitu) Muharram…” (HR. Muslim)

Ibnu Rajab –rahimahullah- mengatakan, “Nabi Shalallahu ‘Alahi Wassalam menamakan Muharram dengan bulan Allah (syahrullaah). Penisbatan nama bulan ini dengan lafazh ‘Allah’ menunjukkan kemuliaan dan keutamaan bulan ini, karena sesungguhnya Allah tidak menyandarkan (menisbatkan) lafazh tersebut kepada-Nya kecuali karena keistimewaan dan kekhususan yang dimiliki oleh makhluk-nya tersebut dan seterusnya. ”

Sebagian ulama memberikan alasan yang mengaitkan tentang keutamaan puasa pada bulan ini. Maksudnya, bahwa sebaik-baik bulan untuk melakukan puasa sunnah secara penuh setelah bulan Ramadhan, adalah Muharram. Karena berpuasa sunnat pada sebagian hari, seperti hari ‘Arafah atau enam hari di bulan Syawal lebih utama (afdhal) daripada berpuasa pada sebagian hari-hari bulan Muharram.

Diantara keberkahan bulan Muharram berikutnya, jatuh pada hari kesepuluh, yaitu hari ‘Asyura. Hari ‘Asyura ini merupakan hari yang mulia dan penuh berkah. Hari ‘Asyura ini memiliki kesucian dan kemuliaan sejak dahulu. Dimana pada hari ‘Asyura ini Allah Ta’ala menyelamatkan seorang hamba sekaligus Nabi-Nya, Musa ‘Alaihis Salam dan kaumnya serta menenggelamkan musuhnya, Fir’aun dan bala tentaranya.

Sesungguhnya Nabi Musa ‘Alaihis Salam berpuasa pada hari ini sebagai bentuk syukurnya kepada Allah. Sedangkan orang-orang Quraisy di zaman Jahilliyah juga berpuasa pada hari ini, begitu juga Yahudi. Mereka dulu berpuasa pada hari ‘Asyura. Berdasarkan pendapat kebanyakan ulama, puasa ini pada mulanya wajib bagi kaum muslimin sebelum diwajibkannya puasa Ramadhan, kemudian (berubah) menjadi sunnah. Sebagaimana yang tedapat dalam ash-Shahihain dari ‘Aisyah –radhiallahu- anha, ia berkata:

“Dahulu orang-orang Quraisy berpuasa ‘Asyura pada zaman Jahilliyah. Dan Rasulullah Shalallahu ‘Alahi Wassalam sendiri juga berpuasa ‘Asyura. Ketika beliau hijrah ke Madinah, beliau terus melaksanakan puasa ‘Asyura, dan memerintahkan orang-orang untuk berpuasa. Lalu ketika diwajibkan berpuasa pada bulan Ramadhan, beliau bersabda: ‘Barangsiapa yang mau berpuasa ‘Asyura, berpuasalah dan barangsiapa yang ingin meninggalkannya, tinggalkanlah’.” (HR. Bukhari dan Muslim)

4. Bulan Rajab

Diriwayatkan bahwa apabila Rasulullah SAW memasuki bulan Rajab beliau berdo’a:

“Ya, Allah berkahilah kami di bulan Rajab (ini) dan (juga) Sya’ban, dan sampaikanlah kami kepada bulan Ramadhan.” (HR. Imam Ahmad, dari Anas bin Malik)

Setelah menelaah hadist ini, Ibnu Taimiyyah –rahimahullah– menyatakan,“Tidak pernah diriwayatkan dari Nabi Shalallahu ‘Alahi Wassalam tentang fadhilah bulan Rajab di hadits-hadits yang lain. Bahkan kebanyakan hadits yang tersebar tentang keutamaan bulan Rajab ini yang disandarkan kepada Rasulullah Shalallahu ‘Alahi Wassalam adalah dusta …”(Iqtidhaa-ush Shiraatil Mustaqiim).

Ahlul bid’ah telah memalsukan banyak hadits tentang keutamaan bulan yang disucikan ini, dan juga tentang kekhususan sebagian ibadah yang dilakukan pada bulan ini, seperti shalat dan puasa. Dan diantara orang yang mengingatkan hal ini adalah Al-Hafizh Ibnu Hajar Al-Asqalani –rahimahullah– dalam risalahnya, Tabyiinul ‘Ajab bi Maa Warada fii Fadhli Rajab.

Dalam risalah ini beliau menjelaskan, “Tidak muncul satupun hadits shahih tentang keutamaan bulan Rajab, tidak pula tentang puasanya, tidak tentang puasa tertentu, dan tidak juga tentang mendirikan shalat malam tertentu di bulan ini yang dikuatkan oleh sebuah hadits yang layak untuk dijadikan sebagai hujjah.” Kemudian beliau menyebutkan hadits-hadits yang meriwayatkan hal ini dan menjelaskan hukum-hukum dari hadits tersebut.

Ibnu Rajab –rahimahullah– menyatakan: “Tidak benar bahwa di dalam bulan Rajab terdapat shalat tertentu yang khusus untuk bulan ini saja.” Lalu dia mengatakan, “Tidak benar dalam keutamaan puasa bulan Rajab secara khusus terdapat satu riwayat dari Nabi Shalallahu ‘Alahi Wassalam dan para Sahabatnya.” Karena itu kebanyakan ulama Salaf membenci pengkhususan bulan Rajab dengan puasa.

Abu Bakar Ath-Thurthusi telah merinci masalah ini dengan mengatakan: “Shaumnya seseorang (yang dikhususkan) pada bulan ini dimakruhkan dari tiga segi, di antaranya bahwa pengkhususan kaum muslimin dengan puasa setiap tahunnya (pada bulan ini) akan menyebabkan orang-orang awam mengira bahwa hal itu adalah fardhu seperti halnya Ramadhan, atau mereka akan mengira bahwa hal itu adalah sunnah yang tetap. dikhususkan oleh Rasul Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam dengan shaum rutin, atau shaum yang didalamnya dikhususkan dengan keutamaan pahala atas seluruh bulan …”

Kemudian beliau mengatakan, “Jika ditinjau dari bab keutamaan-keutamaan Sunnah Nabi atau dari praktiknya, tidak wajib dan tidak pula sunnah menurut kesepakatan dan tidak ada lagi anjuran melakukan puasa melainkan puasa yang sudah ditentukan.”

Adapun Umrah di bulan Rajab telah disebutkan oleh Ibnu Rajab bahwa umrah dibulan Rajab itu adalah hukumnya sunnah menurut pendapat mayoritas generasi Salaf. Diantaranya Umar bin Khaththab –radhiallahu anhu- dan Aisyah –radhiallahu anha-. Wallahu A’lamu bish Shawab 

Sumber: https://www.annursolo.com/makna-kesucian-dari-bulan-bulan-haram-asyhurul-hurum/

Rabu, 15 Juli 2020

26 Fakta Unik Seputar Pisang ini sudahkah kamu tahu?

Juli 15, 2020 Posted by Abi Reza No comments
Pisang miliki sejumlah fakta menarik. (Foto: Thinkstock)
Mulai dari pasar tradisional, supermarket, rumah makan Padang, restoran, hingga pada kafe yang menjual smoothies sehat. Rasanya yang manis dan  segudang manfaat baiknya bagi kesehatan menjadikan pisang sebagai  primadona bagi seluruh kalangan.

Kamu tak akan pernah kehabisan  stok pisang selama hidup, karena pisang merupakan buah yang tak mengenal  musim dan berbuah sepanjang tahun. Di balik segala manfaat dan  kebaikan pisang yang super tersebut, buah kuning ini memiliki sejumlah  fakta unik yang belum kamu ketahui, lho. 


Apa saja, sih?


1. Pisang memiliki nama ilmiah musa sapentum, yang berarti 'Buah dari Pria yang Bijaksana'.


2. Layaknya apel dan semangka, pisang juga bisa mengambang di air, lho!


3. Uganda merupakan negara yang paling menyukai pisang. Satu orang di  Uganda mengonsumsi pisang sebanyak 227 kilogram setiap tahunnya.


4. Ternyata, pisang termasuk dalam kelompok buah berry.


5. Pisang mengandung 75% air, namun untuk memeras sari pisang keluar dari daging buah hampir mustahil untuk dilakukan. Butuh ilmu nuklir untuk  bisa melakukannya!


6. Buah kuning nan manis ini ternyata sudah ditemukan sejak 8000 tahun sebelum Masehi. Luar biasa tua.


7. Penemu makanan Banana Split adalah David Evans Strickler pada 1904 di Pennsylvania.


8.  Pisang tak memiliki kandungan lemak, sodium, dan kolesterol, serta  menjadi satu-satunya buah yang mengandung amino acid tryptophan dan  vitamin B6. Inilah yang membuat pisang jadi buah 'sumber kebahagiaan'.


9.  Lebih dari 100 juta pisang dikonsumsi setiap harinya di seluruh dunia.  Ini membuat pisang menduduki peringkat keempat sebagai produk  agrikultural setelah gandum, nasi, dan jagung.


10. Pisang bisa membuat lebah jadi gila tak terkendali. Hal ini karena kandungan isopentil asetat di dalamnya.


11. Bagi penderita insomnia, makan pisang bisa membuat kamu jadi gampang tertidur. Ini berkat kandungan vitamin B6 di dalamnya.


12. Ada 107 jenis pisang di seluruh dunia.


13.  Dole, perusahaan asal Jepang, mengembangkan pisang termahal dan diklaim sebagai pisang terbaik dunia bernama Pisang Gokusen. Pisang ini dijual  seharga 590 yen atau Rp 67 ribu per buah. 


14. Pohon pisang berusia 10 tahun dan hanya bisa menumbuhkan satu tandan pisang yang bisa berbuah satu kali saja, kemudian mati.


15. Sebelum bertunas dan berbuah, pohon pisang tak akan mati.


16.  Pisang Kepok Putih, pisang Raja, pisang Tanduk, pisang Mas Super,  pisang Siam, pisang Ambon Hijau Lumut, pisang Putri, pisang Nangka,  pisang Ambon Kuning, pisang Susu, pisang Badak, pisang Barangan, dan  pisang Kepok Kuning adalah jenis pisang yang tumbuh di Indonesia.


17. Pisang bisa digunakan sebagai obat luka bakar. Cukup hancurkan pisang dan oleskan pada bagian yang terkena luka bakar.

18. Pisang mengandung zat radioaktif

Pixabay
Pisang secara alami mengandung zat radioaktif dalam skala yang sangat kecil. Hal ini dapat terjadi karena pisang mengandung zat potasium yang cukup tinggi. Spesifiknya, pisang mengandung Potassium-40 yang merupakan isotop radioaktif dari potasium.

19. Pisang adalah hasil inovasi manusia
Pisang, seperti yang kita tahu, adalah penemuan manusia dari 5000 SM. Awalnya, pisang penuh dengan biji, tetapi karena manusia adalah pemakan yang pemilih, hibrida pisang diciptakan, menciptakan pisang tanpa biji. Memang masih ada biji kecil dalam pisang, tetapi mereka tidak berfungsi dalam reproduksi pisang.


20. Pohon pisang bukanlah sebuah pohon

Pixabay
Pisang tidak tumbuh di pohon, melainkan tumbuh dari struktur akar yang memiliki batang di atas tanah. Tanaman ini diklasifikasikan sebagai tanaman herba yang memiliki bentuk seperti pohon. Pisang merupakan jenis tanaman herbaceous terbesar di dunia.

21. Pisang terancam punah

Pixabay
Karena dua hal di atas (buah tanpa biji buatan manusia, tanaman herba), ditambah jenis pertanian perkebunan (kurangnya variasi = kelemahan genetik) pisang Cavendish yang super populer selalu berisiko akan kepunahan.  Hama atau penyakit adalah hal yang paling beresiko untuk membuat tanaman pisang menjadi punah. Sebenarnya, pisang Cavendish yang kita makan saat ini — yang berisiko tinggi akan kepunahan — adalah pengganti pisang yang hampir identik, Gros Michel, yang telah punah pada tahun 1960-an.

22. Pisang adalah buah favorit orang Amerika

Pisang adalah salah satu buah favorit Amerika, dengan sekitar 96 persen konsumen melaporkan membeli pisang tahun lalu. Faktanya, rata-rata, orang Amerika mengkonsumsi 26,2 pon pisang dalam setahun. Lebih mengejutkan lagi, orang Amerika makan lebih banyak pisang daripada gabungan konsumsi apel dan jeruk!

23. Memutihkan Gigi

Kalium yang terdapat dalam pisang dapat berfungsi untuk memutihkan gigi lho. Apalagi pada pisang yang masih memiliki warna kulit yang kehijau-hijauan.

Caranya gampang, ambil sedikit potongan kulit pisang, lalu gosokan kulit pisang tersebut pada gigi beberapa menit sebelum mengosok gigi. Jika rutin, gigi kamu dapat berwana putih alami.

24. Pisang tak Selalu Berwarna Kuning

Jika tak selamanya jagung dibakar, begitupun dengan pisang. Tak selamanya pisang selalu berwarna kuning. Terdapat pisang berwarna merah dan benar-benar dapat dikonsumsi seperti pisang yang selama ini kita ketahui. Biasanya pisang yang berwarna merah merupakan pisang organik yang ditanam dengan "perlakuan yang berbeda".


25. Kulit Pisang Berguna untuk Masalah Kulit

Jangan lagi buang kulit pisang kamu. Seperti yang terungkap dalam sebuah infografis yang dibuat oleh Sustainable America, ternyata kulit pisang dapat memerangi kulit muka yang berjerawat.

kulit pisang kaya akan vitamin A, B, C, dan E, dan nutrisi yang penting untuk kesehatan kulit wajah. Kulit pisang juga mengandung seng, mangan, besi, dan mineral yang mampu menyembuhkan peradangan kulit.

26. Pisang Melawan Depresi dan Membantu Tidur Lelap

Laura Flores, ahli gizi asal San Diego, bersama dengan LiveScience menyatakan bahwa pisang dapat meningkatkan mood dan membantu melawan depresi. Ini semua berkat tingginya tingkat tryptophan dalam pisang, yang diubah tubuh menjadi serotonin, kemudian membuat suasana hati terangkat.


Tak hanya itu, magnesium dalam pisang juga dapat mengendurkan otot, sedangkan vitamin B6 dalam membantu agar mendapatkan tidur malam yang baik.



Catatan Kaki:
https://netz.id/news/2017/04/02/00716-01816/1012290317/fakta-unik-tentang-pisang

https://www.google.co.id/amp/s/www.idntimes.com/science/discovery/amp/hendi-handoko/5-fakta-mengejutkan-tentang-buah-pisang-c1c2https://m.kumparan.com/@kumparanstyle/17-fakta-unik-seputar-pisang-yang-belum-kamu-ketahui


Selasa, 01 Januari 2019

7 Cara Bilang “Tidak” Tanpa Harus Mengatakan Tidak pada si Kecil

Januari 01, 2019 Posted by Abi Reza No comments
Salah satu cara terbaik adalah dengan mengajak si Kecil tertawa, Ma

Coba jawab ya, Ma! Seberapa seringkah Mama bilang “tidak” pada si Kecil dalam sehari?

Mungkin kata “tidak” terlontar secara refleks, tetapi ada yang harus Mama ketahui, nih!

Para ahli menyebutkan bahwa melarang si kecil dengan menyebutkan kata “tidak” dapat berdampak negatif, lho!

Menurut psikolog anak Laura Markham, sering mengatakan “tidak” pada anak-anak dapat membuat mereka berpikir atau merasa bahwa mereka tidak dapat berinisiatif.

Menolak, menghalangi, atau mendisiplinkan si kecil dengan menggunakan kata "tidak" ternyata juga dapat memicu kebencian dan menanam bibit untuk bersikap memberontakan di masa depan.

Wah, maka dari itu, coba kurangi kata “tidak” ya, Ma! Terlebih, ada cara lain lho yang bisa Mama lakukan.

Dilansir dari parents.com, berikut 7 cara bilang “tidak” tanpa harus mengatakan tidak pada si Kecil.

1. Katakan "Mama tahu kamu suka es krim, tapi makan terlalu banyak itu tidak enak, gimana kalau makan yang lain saja."

Unsplash/Jared Sluyter
David Walsh, Ph.D., seorang penulis buku No: Why Kids—Of  All Ages—Need to Hear It and Ways Parents Can Say It mengatakan bahwa Mama bisa menolak permintaan makanan seperti es krim dan permen dengan menawarkan alternatif makanan sehat lain.

Selain itu, Mama juga disarankan untuk tidak mengucap janji, “besok saja, ya!” Biarpun mereka memprotes, tetapi sebagai orangtua, Mama harus tegas namun tetap hangat menjelaskan bahwa ada makanan sehat lain yang jauh lebih enak.

2. Katakan "Makanan itu untuk dimakan, bukan untuk dilemparkan."

Pixabay/Andibreit
Apakah si Kecil sering bermain-main dengan makanannya? Atau mereka sudah merasa kekenyangan sehingga makanannya dijadikan sebagai mainan?

Pasti ada sedikit rasa kesal ketika melihat si kecil memuntahkan atau melemparkan makanannya ya, Ma.

Namun, daripada berteriak atau marah-marah, cobalah untuk menjelaskan alasan mengapa si Kecil tidak harus membuang makanan.

Mama bisa gunakan waktu menjelang tidur untuk memberikan penjelasan bahwa makanan bukanlah mainan dan penjelasan hal-hal baik lainnya pada si Kecil.

3. Katakan "Mereka juga hidup jadi mereka juga bisa sakit."

Pixabay/Bob_Dmyt
Katakan pada si Kecil bahwa tanaman dan hewan juga merupakan makhluk hidup.

Sehingga tanaman yang dicabut daunnya atau hewan yang ditarik ekornya akan merasa kesakitan.

Berikan si Kecil tanggung jawab untuk belajar bahwa tanaman dan hewan harus diperlakukan dengan hormat.

Dengan pemahaman ini, Mama dapat mengembangkan rasa empati dan kesadaran si Kecil terhadap sesama.

4. Katakan "Mama tidak mengerti kalau kamu merengek seperti itu" Coba bicara dengan suara yang biasa."
Pixabay/Bob_Dmyt
Merengek ketika tidak setuju atau ketika menginginkan sesuatu adalah hal yang pasti sering dilakukan oleh si Kecil.

Dalam buku How to Unspoil Your Child Fast, Richard Bromfield, Ph.D., menyarankan Mama untuk mengatakan "Aku tidak mengerti kamu ketika merengek."

Karena dengan kata-kata sederhana tersebut, Mama dapat mendorong atau meyakinkan si Kecil untuk berkomunikasi, dibandingkan Mama mengatakan “Berhenti merengek!"

5. Katakan "Berhenti!" atau katakan "Bahaya!"
Pixabay/Ar130405
Terkadang kata "tidak" tidak cukup untuk memberikan pengertian pada si Kecil bahwa yang dilakukannya itu akan mengundang bahaya.

Jadi, cobalah gunakan kata sifat atau kata kerja kuat lainnya, Ma!

Mama bisa berkomunikasi dengan meninggikan suara, menggoyangkan jari atau bahkan menggunakan ekspresi ketakutan.

6. Katakan "Tukar ya handphone-nya dengan mainan ini.”

Pixabay/3dman_eu
Dr. Kennedy-Moore mengatakan bahwa, "Lebih mudah bagi anak-anak untuk mengganti perilaku daripada menghentikannya."

Jadi, ketika Mama bingung bagaimana cara mengambil handphone yang sedang dimainkan si Kecil, cobalah untuk mengalihkan perhatiannya.

Mama bisa berikan mainan atau hal menarik lainnya untuk mengalihkan atau menggantikan perhatian si kecil pada handphone.

Bukan hanya bermain, Mama juga bisa mengedukasi si kecil melalui permainan tersebut.

Katakan "Mama gelitik ya!"
Pixabay/Mojpe
Humor adalah strategi yang sangat baik untuk digunakan dengan balita yang merasa keras kepala atau mudah tersinggung. Hal tersebut diungkapkan oleh Eileen Kennedy-Moore, Ph.D. dalam bukunya.

Anak-anak itu suka tertawa, Ma. Jadi, lakukanlah sesuatu yang konyol untuk membuat si Kecil mau diajak bekerja sama ya, Ma! Mama bisa  mengatakan peringatan lucu, seperti 'Ini jari-jari yang akan menggelitik kamu!" daripada mengatakan kata “tidak.”

Sebelum terlambat dan berdampak kurang baik pada si kecil, maka dari itu kurangi penggunaan kata “tidak” ya, Ma! Itulah 7 cara bilang “tidak” tanpa harus mengatakan tidak pada si Kecil, Ma.

Apakah Mama punya cara alternatif lainnya? Kalau punya, coba sharing  dibawah kolom komentar ya, Ma!

sumber: https://www.popmama.com/kid/1-3-years-old/kchintiana/cara-bilang-tidak-tanpa-harus-mengatakan-tidak-pada-si-kecil?utm_source=lineND&utm_medium=lineND&utm_campaign=lineND/full

Sabtu, 29 Desember 2018

Jumat, 21 Desember 2018

Wow, Ini Dia 36 Fakta Kopi Yang Perlu Kamu Tahu

Desember 21, 2018 Posted by Abi Reza No comments
hello-pet.com
Siapa yang tidak suka kopi? Meminum kopi sekarang ini sudah menjadi budaya tersendiri bagi orang Indonesia. Saat ini juga banyak kedai-kedai kopi yang bermunculan, demi memenuhi keinginan orang-orang yang mulai gemar minum kopi. Kadang pula orang yang sedang merasa stress akan memilih untuk meminum kopi dan berkumpul bersama teman-temannya di warung kopi untuk menyegarkan kembali pikirannya.

Kopi yang terkenal sebagai pembangkit semangat di kala mengantuk ini ternyata memiliki fakta-fakta yang kebanyakan belum diketahui banyak orang lho. Berikut ini adalah fakta-fakta tentang kopi.

Kamis, 20 Desember 2018

17 Fakta Menarik Teh Yang Bikin Kamu Jadi Beser

Desember 20, 2018 Posted by Abi Reza No comments
merdeka.com
Teh menjadi salah satu minuman wajib bagi masyarakat Indonesia. Bukan hanya terbuat dari daun, teh juga ada yang terbuat dari bunga, akar, atau biji. Misalnya seperti teh bunga melati, bunga rosella, daun sirsak, dan sebagainya.

Minuman yang selalu enak dinikmati dalam keadaan panas atau dingin ini ternyata memiliki banyak fakta menarik yang belum banyak diketahui orang, lho. Seperti tujuh di antaranya berikut ini:

5 Fakta Manfaat Ubi Jalar yang Jarang Diketahui

Desember 20, 2018 Posted by Abi Reza No comments
hellosehat.com
UBI jalar salah satu bahan makanan yang digemari oleh masyarakat Indonesia. Meski tergolong sederhana, ada banyak fakta mengejutkan di balik itu.

Di wilayah Indonesia Timur, ubi jalar bahkan dijadikan makanan pokok oleh masyarakat. Banyak olahan enak yang bisa menggunakan bahan utama ubi jalar tersebut.

Banyak khasiat yang tak terduga saat seseorang rajin makan ubi jalar tersebut. Nutrisinya juga sangat melimpah, termasuk mengandung antosianin yang hampir jarang ada di bahan makanan yang lain.